Banjar Dinas Abasan

BANJAR DINAS ABASAN

Banjar Dinas Abasan terletak di bagian ujung selatan dari Desa Singapadu Tengah dan berbatasan langsung dengan Banjar Dinas Kebon Desa Singapadu. Di Banjar Abasan terdapat sanggar Seni ” Suara Kanti”  yang sudah banyak melahirkan seniman-seniman baru di sekitaran Desa Singapadu Tengah maupun sampai keluar daerah.  Selain Sanggar Seni juga terdapat berbagai UMKM yang bernafaskan seni sperti Pengerajin Topeng, Perak, Gitar, Tedung dll.

Wilayah Banjar Dinas Abasan di pimpin oleh kepala kewilayan yaitu I Gede Putra Yudha, S.Sn yang menjabat muali  6 Oktober 2021,  Jumlah penduduk yang tercacat tahun 2020 yaitu laki – laki 411 jiwa dan perempuan 411 Jiwa dengan jumlah KK 177 . Untuk organisasi Sekehe teruna teruni bernama “ST Bhina Eka Budhi”.